Toyota Innova Listrik
Toyota Innova listrik atau Toyota Innova EV semakin santer terdengar akan diproduksi dan dijual di Indonesia. Toyota Innova merupakan salah satu mobil terlaris andalan brand Toyota selain Rush dan Avanza/Veloz. Rencananya Toyota Innova listrik ini akan dibangun di atas body yang sama dengan Toyota Innova Reborn, kalau dilihat pada tampilan first impressionnya, hanya berubah pada bagian grill yang tertutup karena mesin listrik tidak membutuhkan pendinginan dari grill depan seperti pada mesin konvensional bensin atau solar. Dengan logo Toyota sedikit diberi aksen biru seperti mobil-mobil listrik dari Toyota pada umumnya.
Toyota Innova listrik pertama kali diperlihatkan pada ajang IIMS 2022 pada maret lalu. Rencananya Toyota Innova listrik ini akan dibuat di Indonesia seperti Toyota Innova bermesin biasa. Pasar Indonesia sudah sangat menunggu kehadiran mobil listrik buatan Indonesia yang dibangun berangkat dari varian teruji seperti mungkin Avanza listrik dan Innova listrik, tentunya dengan harga yang juga terjangkau meskipun kita sama-sama tahu kalau teknologi mobil listrik sekarang ini masih cenderung mahal. Kita tinggal tunggu saja seberapa cepat pihak Toyota akan merespon permintaan masyarakat ini.